Monday, May 30, 2011

Cara Jitu Padamkan Api Cemburu

Ada beberapa strategi dasar yang dapat diterapkan untuk mengendalikan rasa cemburu Anda.

Cemburu adalah emosi yang rumit, terutama dalam suatu hubungan. Meski memang sifat alamiah, namun jika Anda membiarkan kecemburuan tumbuh, lambat laun dapat merusak hubungan Anda dan pasangan.

Meski demikian, cemburu juga memiliki efek positif dalam suatu hubungan, karena perasaan ini juga merupakan emosi normal yang dimiliki setiap orang. Namun, jika Anda termasuk orang yang cemburuan, ada beberapa strategi dasar yang dapat diterapkan untuk mengendalikan rasa cemburu Anda, seperti dikutip dari laman Ineedmotivation.

Berpikir Positif
Terkadang wanita menghabiskan lebih banyak waktu untuk berpikir negatif tentang pasangan. Akibatnya, rasa cemburu terus berkobar. Kecemburuan berkembang pada emosi negatif, sehingga kecemburuan Anda hampir selalu menguasai Anda. Cobalah lebih berpikir positif. Pikiran ini akan membantu Anda terhindar dari perasaan cemburu.


Jangan Membandingkan-bandingkan Diri Sendiri
Salah satu alasan utama mengapa orang merasa iri hati adalah karena membandingkan diri mereka dengan orang lain. Kita semua individu yang benar-benar unik. Jika mampu memahami konsep ini, Anda akan menyadari bahwa perbandingan antara satu sama lain tidak ada gunanya.

Kita semua memiliki hal-hal yang orang lain tidak punya dan sebaliknya. Kombinasi dari apa yang kita miliki dan apa yang tidak dimiliki adalah unik. Lebih baik fokuskan diri menjadi yang terbaik.

Ingatkan Diri Tentang Konsekuensi
Kecemburuan hanya meninggalkan jejak luka dan kekecewaan. Mengapa membiarkan diri Anda untuk merasa seperti ini jika konsekuensinya merugikan diri sendiri, entah itu perasaan kecewa atau melukai perasaan pasangan Anda.

Memang benar, cemburu merupakan emosi yang sulit untuk dikontrol. Inilah sebabnya mengapa Anda perlu mengingatkan diri dari semua hal buruk yang bakal terjadi jika Anda cemburu. Pikirkan tentang konsekuensi buruk secepat tumbuhnya kecemburuan Anda, sehingga Anda dapat lebih mudah menjinakkannya.

Bergaya Hidup Sehat
Ada penelitian yang mengungkapkan, perasaan cemburu jarang berkobar setelah mengubah kebiasaan pola makan ke arah yang sehat. Ini cukup menarik. Lihatlah lebih dekat pada cara hidup Anda. Mungkin sumber rasa cemburu Anda terletak pada kenyataan bahwa Anda tidak menjalani diet tepat, tidak berolahraga cukup, atau tidak memiliki hobi yang bisa meningkatkan mood positif.

Bergaya hidup tidak sehat dan mudah stres dapat memiliki dampak serius pada kejiwaan, yang memicu perasaan negatif yang bisa berujung pada cemburu. Untuk mengubahnya, lakukan kegiatan yang bisa membuat Anda bahagia, misalnya relaksasi atau travelling, yang efeknya bisa meredam rasa cemburu.

Salurkan Cemburu Menjadi Motivasi
Daripada membiarkan kecemburuan merugikan diri sendiri, coba berpikir tentang apa yang dapat Anda lakukan untuk mengubahnya. Jangan berlama-lama berada dalam perasaan cemburu, itu akan membuat Anda sering berpikir tidak rasional. Arahkan energi cemburu Anda ke arah yang positif. Misalnya, memotivasi diri untuk menjadi lebih baik.
Read More..

Saturday, May 28, 2011

Cara Mudah Mengubah Flash Disk 1Gb Menjadi 2Gb

Sepertinya kalau didengar-dengar, terlihat gila. Kalau nggak gila ya mustahil, pikirannya mungkin ini cuma rekayasa. Tulisan pada Flashdisk aja yang jadi 2 GB tapi tetap 1 GB kapasitasnya. Eitz, tapi nggak lho, nggak seperti yang dipikirkan begitu. Ini sungguh nyata. Flash disk yang semula 1 GB upgraded to 2 GB dengan cara yang simpelnya sederhana, hehe.
Cara upgrade flashdisk 1 gb jadi 2 gb ini memang mudah kok. Makanya kalau punya FD 1 gb bekas jangan langsung dibuang apa dijual, hehe. Bisa upgrade dulu. Lumayan jadi 2 GB.
Trik upgrade flashdisk 1gb jadi 2gb ini berjalan dengan bantuan software, jadi anda harus download dulu. Tapi udah saya siapkan kok, tinggal ACTION saja. Oke, kita jalankan langkah-langkahnya.

Sebelumnya backup dulu data anda...karena takutnya ke format ulang... lalu ikuti langkah berikut:

1.Format Flashdisk menjadi FAT. Hati-hati jangan sampai salah.

2.Download dulu softwarenya disini ,lalu jalankan.

3.Pilih lokasi drive Flashdisk.

4.klik Fix – OK – OK – OK

5.Cabut Flashdisk dan colokin lagi.

6.Taraaaaa……

Flashdisk jadul yang semula berkapasitas 1 GB kini menjadi 2 GB yang siap anda gunakan.

Selamat mencoba..! Read More..

Jenis² Lapangan Futsal

Futsal adalah permainan bola yang dimainkan oleh dua tim, yang masing-masing beranggotakan lima orang. Tujuannya adalah memasukkan bola ke gawang lawan, dengan memanipulasi bola dengan kaki. Selain lima pemain utama, setiap regu juga diizinkan memiliki pemain cadangan. Tidak seperti permainan sepak bola dalam ruangan lainnya, lapangan futsal dibatasi garis, bukan net atau papan.

Futsal turut juga dikenali dengan berbagai nama lain. Istilah "futsal" adalah istilah internasionalnya, berasal dari kata Spanyol atau Portugis, futbol dan sala.

Saat ini, terutama di kota2 besar, tempat bermain futsal sangat mudah ditemui, mulai dari berbahan karpet sampai rumput sintetis. Tapi tau ngga gan? ternyata jenis lapanganny tuh mempengaruhi kita dalam bermain lho.

1. PARQUETTE

* Penjelasan
Meski kurang populer di Indonesia, jenis ini banyak digunakan di negara-negara Eropa dan Amerika Latin. Parquette sangat populer di luar negeri karena materialnya sangat kasat sehingga cukup lengket di kaki. Disamping itu, material ini juga telah lama digunakan. Di banyak GOR di Indonesia, jenis ini juga paling dominan. Hanya, kemunculan material baru membuat jenis ini mulai ditinggalkan.
* Kekurangan
- Ketimbang jenis lain, parquette merupakan salah satu yang paling keras.
- Membutuhkan perawatan yang apik. Bahan dasar kayu lebih mudah rusak terutama faktor kondisi kelembapan dan cuaca
* Kelebihan
- Permukaan tergolong yang paling kasat. Sehingga tidak licin saat berlari diatasnya.
- Memiliki tingkat kerataan yang baik dan memungkinkan laju bola mengalir lancar.

2. VYNIL

* Penjelasan
Lapangan berjenis vinyl, sering juga disebut rubber, memiliki bahan dasar yang menyerupai karpet. Alhasil, di antara material lapangan futsal, jenis ini tergolong yang paling lembut. Di Indonesia, bahan jenis ini sudah dipakai di beberapa tempat meski jumlahnya tidak terlalu banyak
* Kekurangan
- Jika digunakan dalam waktu lama, lapisan bagian atas dan di bawahnya bisa terlepas. Ini menyebabkan timbulnya permukaan lapangan menonjol dibagian tertentu.
- Daya cengkeram permukaan lapangan tidak terlalu kuat ketimbang material lainnya.
* Kelebihan
- Permukaannya tergolong lembut karena terbuat dari material sejenis karet.
- Punya tingkat kerataan yang cukup baik sehingga menjamin kelancaran alur bola.

3. TARAFLEX

* Penjelasan
Lapangan taraflex terbuat dari bahan polyethylene. Ini merupakan material yang terbuat dari biji plastik yang diolah menjadi material keras. Karena itu, lapangan jenis ini memiliki tingkat keawetan yang cukup bagus. Lapangan jenis taraflex juga sudah banyak digunakan di berbagai arena futsal di Indonesia.
* Kekurangan
Karena terdiri dari beberapa lapisan, terkadang dijumpai permukaan. yang tidak rata akibat terlepasnya lapisan bagian atas.
* Kelebihan
- Tingkat kemerataan sangat bagus. Memungkinkan aliran bola berjalan lancar.
- Permukaan tidak licin.

4. KARPET PLASTIK

* Penjelasan
Lapangan yang terbuat dari bahan dasar polypropylene atau PP secara kasat mata terlihat berbeda dengan taraflex, meski sama-sama berbahan dasar plastik. Jenis ini terdiri dari ratusan lembaran plastik yang bisa dirangkai dan dilepas. Sehingga cukup mudah untuk dipindahkan dan memiliki nilai ekonomis yang tinggi.
* Kekurangan
Tidak terlalu rata dibandingkan jenis vinyl, parquette, atau taraflex. Sebab permukaan lapangan ini terdiri dari banyak bagian.
* Kelebihan
- Permukaan tidak licin dan kasat.
- Karena bahan tidak terbuat dari banyak lapisan, tidak ditemui penonjolan di bagian lapangan akibat lapisan yang terlepas.

5. RUMPUT SINTETIS

* Penjelasan
Pada dasarnya, lapangan rumput sintetis tidak termasuk bagian dari futsal. melainkan untuk indoor soccer. Tujuan digunakan lapangan jenis ini pun bukan untuk prestasi dan hanya untuk ajang yang bersifat fun. Namun, di Indonesia lapangan ini justru banyak diminati masyarakat
* Kekurangan
- Bukan tergolong olahraga futsal, tetapi indoor soccer.
- Butiran karet yang tersebar di rumput membuat kulit mudah luka jika terjatuh.
* Kelebihan
- Materialnya lembut karena menyerupai rumput.
- Aliran bola lebih mudah dikuasai.

6. SEMEN

* Penjelasan
Lapangan futsal yang pembuatannya paling gampang dan sederhana. Di kota besar, lapangan jenis ini memang tidak populer. Tapi tidak demikian di kota-kota kedua. Masih banyak tempat futsal yang menggunakan lapangan jenis ini karena ekonomis dan tahan lama.
* Kekurangan
Permukaan sangat keras dan rentan mengakibatkan cedera.
* Kelebihan
- Perawatan tidak sulit.
- Tingkat kerataan bagus. Read More..

Tidur Lebih Lama Membuat Anak Lebih Tinggi

Tidur memiliki manfaat yang sangat besar untuk tumbuh kembang seorang bayi. Makin sering bayi tidur, cenderung mengalami pertumbuhan lebih cepat terutama dari segi tinggi badannya.
Bagi orang dewasa, tidur diidentikkan dengan waktu istirahat. Namun, bagi bayi dan anak-anak, tidur adalah saat untuk mengoptimalkan laju tumbuh kembang badan. Karena itu, saat tidur, pertumbuhan fisik anak terpacu. Sebuah penelitian terbaru yang diterbitkan dalam jurnal sleep mengungkapkan, lama tidur anak berkait erat dengan pertambahan berat badan, tinggi badan, dan kesehatan fisik bayi.

Daripada mengandalkan ingatan orang tua tentang pola tidur dan pertumbuhan bayi, studi ini mencatat data secara real time jangka waktu tidur bayi yang berusia mulai empat hingga 17 bulan. Pola tidur harian bayi telah dicatat oleh 23 orangtua yang terlibat dalam penelitian dan 5.798 buah rekaman tersebut dianalisis setiap hari.

Penelitian ini melibatkan 14 anak perempuan dan sembilan anak laki-laki, dengan rata-rata berusia 12 hari. Kesemua bayi sehat saat lahir dan bebas dari komplikasi kolik atau kondisi medis lainnya selama tahun pertama mereka.

Sang ibu diminta untuk mencatat secara rinci kapan dan berapa lama waktu tidur dan terbangun sang bayi, serta mencatat apakah mereka masih menyusui, sudah mengonsumsi susu formula, atau keduanya. Selain itu, dipantau juga apakah bayi mereka menunjukkan tanda-tanda penyakit, seperti muntah, demam, diare atau adanya bintik merah pada kulitnya.

Pertumbuhan panjang badan diukur menggunakan teknik peregangan maksimal, yang dilakukan semi-mingguan untuk 18 bayi, setiap hari pada tiga bayi dan mingguan untuk dua bayi. Pemantauan ini berlangsung antara 4-17 bulan secara terus-menerus.hasil penelitian menunjukkan bahwa bayi memiliki rentetan waktu tidur yang tidak biasa, dengan 24 jam peningkatan durasi selama waktu jeda, dengan rata-rata 4,5 jam sehari selama dua hari.
Penelitian juga menemukan, waktu tidur per hari juga meningkat dalam jadwal yang berselang-seling dari rata-rata tiga kali tidur ekstra per hari selama dua hari.

“Ini puncak dalam total durasi tidur dalam sehari dan jumlah waktu tidur yang secara signifikan terkait dengan pertumbuhan terukur yang bergerak cepat dalam panjang tubuh, yang cenderung terjadi dalam waktu 48 jam setelah waktu tidur yang tercatat,” tulis kesimpulan studi tersebut.

Temuan studi yang dilanjutkan dengan analisis lebih dalam menyebutkan, kemungkinan lonjakan pertumbuhan meningkat rata-rata 43 persen untuk setiap waktu tidur tambahan dan 29 persen untuk setiap jam tidur tambahan.

“Hasil empiris menunjukkan bahwa lonjakan pertumbuhan tidak hanya terjadi selama tidur, tetapi secara signifikan dipengaruhi oleh tidur,” ujar peneliti utama dr michelle lampl, seorang samuel candler dobbs profesor di departemen antropologi, universitas emory di atlanta, amerika serikat.

“Tidur yang lebih lama sesuai dengan pertumbuhan yang lebih besar dalam panjang tubuh (bayi),” tambahnya seperti dikutip laman redorbit. Com.

Selain itu, studi menunjukkan bahwa jenis kelamin bayi membuat perbedaan dalam pola tidur yang berhubungan dengan pertumbuhannya.

“Lonjakan pertumbuhan terkait dengan peningkatan durasi lamanya tidur pada anak laki-laki dibandingkan dengan perempuan, dan peningkatan jumlah waktu tidur pada anak perempuan dibandingkan dengan laki-laki,” sebut lampl.


Lampl menuturkan, orangtua yang mudah frustrasi dengan bervariasi dan tak terduganya pola tidur bayi dapat terhibur oleh hasil ini. Penyimpangan soal tidur bayi bisa menyedihkan bagi orangtua.

“Namun, temuan ini memberikan informasi yang membantu orangtua untuk memahami bayi mereka dan menunjukkan bahwa perilaku tidur yang tidak menentu tampaknya adalah bagian normal dari pertumbuhan,” kata Lampl. Read More..

Wednesday, May 25, 2011

Garuda OS : Sistem Operasi Buatan Indonesia


Selama puluhan tahun, Indonesia sudah sangat terikat dan tergantung pada software bajakan. Kemandirian (TI) Indonesia tidak akan pernah terwujud selama kita tidak berani bangkit untuk melakukan perubahan. Agar bisa mandiri, kita harus mulai berani untuk melepaskan diri dari belenggu software bajakan dan beralih ke software legal buatan lokal, seperti Garuda OS.

Hari Kebangkitan Nasional 2011 ini merupakan saat yang tepat untuk kita mulai belajar mandiri dan bangkit – khususnya di bidang TI – dengan mulai beralih dari menggunakan sistem operasi Windows bajakan ke Garuda OS.

Versi : GARUDA 1.1.5
Tanggal Rilis : 20-5-2011
Pengguna : Pemula s/d Mahir
Ukuran : 3.6 GB

TENTANG GARUDA :

GARUDA adalah sistem operasi (OS) legal berbasis sistem terbuka (Open Source) kreasi dari pengembang lokal. GARUDA menggunakan desktop modern yang menawan dan sangat mudah dipergunakan, bahkan oleh para pengguna yang sudah terbiasa dengan Windows.

GARUDA mendukung penggunaan dokumen format SNI (Standar Nasional Indonesia). GARUDA juga sangat aman dari gangguan virus komputer, stabilitasnya tinggi, disertai dukungan bahasa Indonesia dan dilengkapi dengan banyak program dari berbagai macam kategori.

GARUDA bisa diperoleh secara bebas tanpa harus mengeluarkan biaya untuk pembelian lisensi, namun tetap mengutamakan kualitas.

VIDEO GARUDA :

Video klip Desktop Garuda, Mode Netbook Garuda, Menu Program Aplikasi serta Program Perkantoran Garuda bisa dilihat disini.

FITUR GARUDA :

* Inti (kernel) sistem operasi : 2.6.38.7
* Desktop : KDE 4.6.3
* Dukungan driver VGA (Nvidia, ATI, Intel, dll)
* Dukungan Wireless untuk berbagai perangkat jaringan
* Dukungan perangkat printer lokal ataupun jaringan
* Dukungan banyak format populer multimedia (flv, mp4, avi, mov, mpg, mp3, wma, wav, ogg, dll …)
* Dukungan bahasa Indonesia dan bahasa Inggris serta lebih dari 60 bahasa dunia lainnya (Jepang, Arab, Korea, India, Cina, dll…)
* Dukungan untuk instalasi berbagai macam program aplikasi dan game (online) berbasis Windows
* Dukungan untuk berbagai macam dokumen dari program populer berbasis Windows (seperti Photoshop, CorelDraw, MS Office, AutoCAD, dll)
* NEW : Dukungan Font Aksara Indonesia (video).
* NEW : Dukungan ratusan Font Google Web (video).

KEBUTUHAN PERANGKAT KERAS :

* Processor : Intel Atom; Intel atau AMD sekelas Pentium IV atau lebih
* Memory : RAM minimum 512 MB, rekomendasi 1 GB.
* Hard disk : minimum 8 GB, rekomendasi 20 GB atau lebih jika ingin menginstal program lain
* Video card : nVidia, ATI, Intel, SiS, Matrox, VIA
* Sound card : Sound Blaster, kartu AC97 atau HDA

PROGRAM APLIKASI :

Perkantoran :

* LibreOffice 3.3 – disertai kumpulan ribuan clipart, kompatibel dengan MS Office dan mendukung format dokumen SNI (Standar Nasional Indonesia)
* Scribus – desktop publishing (pengganti Adobe InDesign, Page Maker)
* Dia – diagram / flowchart (pengganti MS Visio)
* Planner – manajemen proyek (pengganti MS Project)
* GnuCash, KMyMoney – program keuangan (pengganti MYOB, MS Money, Quicken)
* Kontact – Personal Information Manager / PIM
* Okular, FBReader – universal document viewer
* dan lain-lain …

Internet :

* Mozilla Firefox 4.0.1, Chromium, Opera – web browser (pengganti Internet Explorer)
* Mozilla Thunderbird – program email (pengganti MS Outlook)
* FileZilla – upload download / FTP
* kTorrent – program bittorrent
* DropBox – Online Storage Program (free 2 Gb)
* Choqok, Qwit, Twitux, Pino – aplikasi microblogging
* Google Earth – penjelajah dunia
* Skype – video conference / VOIP
* Gyachi, Pidgin – Internet messenger
* xChat – program chatting / IRC
* Kompozer, Bluefish – web / html editor (pengganti Dreamweaver)
* Miro – Internet TV
* dan lain-lain …

Multimedia :

* GIMP – editor gambar bitmap (pengganti Adobe Photoshop)
* Inkscape – editor gambar vektor (pengganti CorelDraw)
* Blender – Animasi 3D
* Synfig, Pencil – Animasi 2D
* XBMC – multimedia studio
* kSnapshot – penangkap gambar layar
* Digikam – pengelola foto digital
* Gwenview – Photo Viewing Client
* Amarok – audio player + Internet radio
* Kaffeine – video / movie player
* TVtime – television viewer
* Audacity – audio editor
* Cinelerra, Avidemux – video editor
* dan lain-lain …

Edukasi :

* Matematika – aljabar, geometri, plotter, pecahan
* Bahasa – Inggris, Jepang, permainan bahasa
* Geografi – atlas dunia, planetarium, kuis
* Kimia – tabel periodik
* Logika Pemrograman

Administrasi Sistem :

* DrakConf – Computer Control Center
* Synaptic – Software Package Manager
* Samba – Windows sharing file
* Team Viewer – remote desktop & online meeting
* Bleachbit – pembersih sistem
* Back in Time – backup restore sistem
* dan lain-lain …

Program Bantu :

* Ark – program kompres file (pengganti Winzip, WinRar)
* K3b – pembakar CD/DVD (pengganti Nero)
* Dolphin – file manager
* Cairo Dock – Mac OS menu dock
* Compiz Fusion + Emerald
* Emulator DOS + Windows
* dan lain-lain …

Game :

* 3D Game Maker
* Mahjong, Tetris, Rubik, Billiard, Pinball, BlockOut, Sudoku, Reversi
* Solitaire, Heart, Domino, Poker, Backgammon, Chess, Scrabble
* Frozen Bubble, Flight Simulator, Tron, Karaoke
* City Simulation, Fighter, Doom, Racing, Tremulous FPS
* DJL, Play on Linux, Autodownloader – game manager / downloader
* dan lain-lain ….

Dan diluar program-program yang sudah terinstal diatas, masih ada lebih dari 10.000 program tambahan dalam berbagai kategori yang tersedia di repository (pustaka program) Synaptic.

Beberapa Penampakannya :
Read More..

SmartPhone Terbaru Dari NOKIA

NOKIA X10


* Symbian Anna or Belle
* Quad-band Network
* 4G-LTE Network
* Quad Stereo Speakers
* Super Amoled Plus – Clear Black Display – 16 M Colors
* Capacitive Touchscreen
* 1280×720 Screen Resolution
* 4.5 inch Display – Dragontrail Glass Display
* TV-out (1080p video) via HDMI with Dolby Digital Plus sound
* 15 MP Primary Camera, Carl Zeiss optics, autofocus, Dual Xenon flash, 1/1.83” sensor size, ND filter, geo-tagging, face detection
* Video Recording Full HD 1080p@30fps
* 5 MP Secondary Camera, Carl Zeiss optics, EDoF, Xenon flash, face detection
* Proximity sensor
* Ambient light sensor
* Thermo sensor
* Magnetometer sensor
* 3-axis Gyro sensor
* 2 GHz Quad-Core Processor – 32 GB Storage – 2 GB ROM – 2 GB RAM – GPU
* MicroSD up to 64 GB
* USB on the go
* Battery Li-Ion 2000 mAh


NOKIA W10


* Windows Phone 7.5
* Quad-band Network
* 4G-LTE Network
* Quad Stereo Speakers
* Super Amoled Plus – Clear Black Display – 16 M Colors
* Capacitive Touchscreen
* 1280×720 Screen Resolution
* 4.5 inch Display – Dragontrail Glass Display
* TV-out (1080p video) via HDMI with Dolby Digital Plus sound
* 15 MP Primary Camera, Carl Zeiss optics, autofocus, Dual Xenon flash, 1/1.83” sensor size, ND filter, geo-tagging, face detection
* Video Recording Full HD 1080p@30fps
* 5 MP Secondary Camera, Carl Zeiss optics, EDoF, Xenon flash, face detection
* Proximity sensor
* Ambient light sensor
* Thermo sensor
* Magnetometer sensor
* 3-axis Gyro sensor
* 2 GHz Quad-Core Processor – 32 GB Storage – 2 GB ROM – 2 GB RAM – GPU
* MicroSD up to 64 GB
* USB on the go
* Battery Li-Ion 2000 mAh
Read More..